Seorang pria berasal dari Missouri Cityberusia, Texas, hampir kehilangan tangan kirinya setelah truk trailer terhempas saat ban rodanya akan diganti. Dan saat itu kebetulan cuacanya panas dan cukup menyengat, sekitar 100F atau 37,8C. Dengan kondisi cuaca seperti itu ditambah lagi bagian besi teruk membuat tangannya hampir ‘matang’.
Pria bernama Frank Reyes berusia 87 tahun ini mendapat pertolongan setelah satu jam kemudian. Reyes ayng di bawa ke Rumah Sakit Houston Methodist. Dokter yang menanganinya mencoba metode konvensional untuk mengobati tangannya, namun sayangnya kondisi malah semakin memburuk dan bahkan sel-sel tangannya mati.
Dokter yang menanganinya tidak tahu harus bagimana lagi sehingga akhirnya dokter menyarankan untuk mengamputasi tangan Frank. Sebelum hal itu dilakukan, mereka telah membuat keputusan radikal yaitu menanamkan tangannya ke dalam perut.
“Mereka memasukkan tangan ke dalam perut. Seperti tudung. Saya pikir ini kurang lebih seperti sesuatu yang ada di film-film sci-fi itu. Kedengarannya gila, Ia melihat saya dengan lucu, tapi saya setuju saja,” kata Casey Reyes, cucu perempuan Frank.
Melalui operasi, dokter bedah Anthony Echo ini memasukkan tangan Frank ke bawah kulit perutnya selama tiga minggu. Cara ini bertujuan untuk memberikan pasokan darah baru.
Menurut para dokter di Houston Medical, teknik yang digunakan untuk mengangani tangan Frank bisa dilakukan juga pada tentara yang mengalami luka serius di medan perang.
0 komentar:
Posting Komentar